KHB Berkunjung di Bank Sampah Lestari - BeneteNews

Informasi lokal biar dunia mendengar

KHB Berkunjung di Bank Sampah Lestari

Share This
BeneteNews – Komunitas Hijau Biru atau yang sering di kenal dengan sebutan KHB berkunjung ke Bank Sampah Lestari yang berada di Desa Benete, Kecamatan Maluk Kabupaten Sumbawa Barat (KSB). Kamis (12/04/2018).
Dalam kunjungan tersebut Kordinator Komposting Komunitas Hijau Biru wilayah KSB Herman, mengajak kepada komunitas ataupun instansi pendidikan, pemerintahan ataupun masyarakat untuk meningkatkan kesadaran terhadap pentingnya pelestarian terhadap lingkungan. 


Pelestarian terhadap lingkungan bisa dilakukan mulai dari lingkup yang paling kecil, seperti sekala rumah. Membiasakan diri untuk membuang sampah pada tempatnya atau melakukan pemilahan sampah organic dan an organic. 

Penggunaan sampah plastik agar dapat dikurangkan, seperti saat melakukan belanja di pasar bisa mengunakan keranjang yang dibawah sendiri dari rumah, dengan cara tersebut bisa mengurangi penggunaan plastik. 

Penerapan sampah dengan konsep 3R dapat dijadikan solusi untuk menjaga kelestarian lingkungan sekitar. Konsep 3R tersebut adalah Reuse, Reduce dan Recycle. Penerapan dari konsep 3R tersebut dapat dilakukan oleh siapa saja atau komunitas apa saja, yang terpenting ada kemauan.
Adapun inti dari konsep tresebut adalah sebagai berikut :
Reuse (Pemakaian Kembali), Reuse sendiri berarti memakai kembali seperti contohnya memberikan baju-baju bekas ke pada orang yang lebih membutuhkannya. Adapun yang paling dekat adalah memberikan baju yang kekecilan pada adik atau saudara kita, selain itu baju-baju bayi yang hanya beberapa bulan dipakai masih bagus dan bisa diberikan pada saudara yang membutuhkan.
Reduce (Mengurangi segala sesuatu yang mengakibatkan atau memunculkan sampah), Dengan prinsip reduce, maka dapat mengurangi pemakaian dari bahan-bahan yang dapat merusak lingkungan. Caranya adalah kita dapat mengurangi belanja barang-barang yang tidak terlalu perlu seperti penggunaan plastik saat membeli sayur mayur di pasaran. Selain itu juga penggunaan kertas, selalu cek file dokumen anda sebelum dicetak menggunakan print preview agar tetap bisa menghemat penggunaan kertas.
Recycle (Mengolah kembali sampah atau daur ulang menjadi suatu produk atau barang yang dapat bermanfaat). Konsep recycle sendiri adalah mendaur ulang sampah menjadi suatu barang baru yang dapat digunakan kembali, caranya adalah bisa mendaur ulang sampah organik di rumah. Salah satu contohnya adalah menjadikan botol minuman menjadi wadah pot tanaman atau melakukan pendaur ulangan kertas menjadi kertas kembali.

No comments:

Post a Comment

Pages